Sabtu, 11 Desember 2010

KKM Ibtidaiyah Kec. Maron Gelar Tahun Baru Islam

Selasa, 08 Desember 2010 M. KKM Ibtidaiyah Kecamatan Maron menggelar  kegiatan Tahun Baru Islam 1432 H dan istighosah demi keselamatan bangsa.

Kegiatan tersebut diawali Pawai Obor yang diikuti ribuan siswa-siswi Madrasah Ibtidaiyah se-wilayah Kecamatan Maron start Pasar Maron - Masjid Jami' Sabilul Muttaqin. berbagai atraksi mulai hadrah/drumband serta atribut bernuansa padang pasir memeriahkan pawai tersebut, seperti MI dari Kedungsari Kecamatan Maron dengan Unta raksasa yang di tunggangi oleh siswa.

Acara ini juga dihadiri Kasubag Kemenag  Drs. Miftahurrahman, Kasi Mapenda Drs. Taufik, Ma'arif Kec. Maron Drs. H.Hamid,MM, PPAI Kec. Maron Siti Aminah, S.Ag., M.Pd dan tokoh Masyarakat sewilayah Kec. Maron.

 Menurut  Kholid Mustofa,M.Pd. selaku Ketua KKM Ibtidaiyah,"kegiatan Tahun Baru Islam ini  harus dilestarikan/dibudayakan karena hal ini merupakan momen paling penting bagi kita sebagai Umat Islam dan Agama mayoritas di Indonesia sebagai  ajang  untuk introspeksi diri,"  sebagai Ketua Panitia Arif Masyhuri menambahkan," kegiatan ini salah satu bentuk ikatan Ukhuwah islammiyah dan menunjukkan kepada masyarakat inilah tahun baru ki